-->

Dasar-dasar Menggambar Perspektif Yang Baik dan Benar

Pada saat mempelajari proyeksi kita akan teringat bahwa perspektif merupakan bagian dari pada proyeksi. Pada prinsipnya dalam menggambar perspektif ada 3 macam cara penggambarannya yaitu:

-     Perspektif 1 titik hilang
-     Perspektif 2 titik hilang
-     Perspektif 3 titik hilang

Modul tentang perspektif yang akan dipelajari hanya pada perspektif 1 titik hilang dan perspektif 2 titik hilang. Ini tidak lain karena perspektif 3 titik hilang dalam penggambaran jarang sekali digunakan sehari-hari dilapangan pekerjaan.

Dalam menggambar suatu benda atau bangunan dengan perspektif atau dapat disebut dengan proyeksi terpusat mempunyai arti tersendiri yang sangat penting dalam membayangkan bentuk benda yang digambar. Sedangkan pada teori proyeksi tegak (proyeksi paralel) hasil gambar tidak merupakan aendangan 100% benar.

Karena pancaran yang dipantulkan kemata kita sebenarnya tidak merupakan sinar yang sejajar, akan tetapi merupakan berkas sinar yang bertemu dalam satu titik.

Marilah kita coba membahas terlebih dahulu perbedaan antara mata kita dengan alat buatan manusia yang bekerjanya sama dengan mata yaitu alat pemotret atau kamera .
Pada gambar di atas memperlihatkan bekerjanya sinar yang terjadi pada suatu kamera, yang dalam hal ini film merupakan bidang gambar yang menghasilkan gambar bayangan yang terbalik dari benda yang kita lihat sebenarnya. Sedangkan pada gambar yang berupa mata kita, hasilnya pun juga demikian yaitu terbalik, hanya saja kesan gambar bayangannya tidak terbalik ini karena telah dikoreksi oleh mata kita. Jadi prinsip pertemuan dari berkas-berkas sinar inilah yang digunakan dalam teori perspektif (proyeksi terpusat).

Gambar Lensa Mata Gambar dan Lensa Kamera 

Pengertian perspektif adalah cara menggambarkan kembali penglihatan mata kita pada suatu bidang datar (kertas gambar) dari suatu obyek yang kita lihat. Perspektif berasal dari bahasa latin dari kata PERSPICERE yang berarti TO SEE THROUGH atau melihat melalui sesuatu. Sesuatu disini yang dimaksud adalah bidang khayalan yang transparan misalnya bidang dari kaca atau dapat juga berupa kertas gambar.

Bidang khayalan yang disebut dengan bidang gambar (picture plane) biasanya tegak lurus dengan bidang dasar (ground plane) berupa tempat berdirinya kita. Dan letak bidang gambar dapat terletak antara benda yang kita lihat dengan berdirinya kita. Akan tetapi dimungkinkan terletak dimuka bidang gambar yaitu letak benda diantara bidang gambar dengan orang yang berdiri atau yang melihat

Gambar Letak Bidang Gambar Terhadap Bidang Datar 

Dan secara wajar tinggi orang yang melihat (untuk orang dewasa) kurang lebih 1.60 m atau tergantung pada tinggi orang yang melihat. Ketinggian diukur dari bidang dasar. Sedangkan proyeksi dari titik mata orang yang melihat jatuh pada bidang dasar disebut titik tempat orang melihat (station point).

Pada prinsipnya perspektif 1 titik hilang mempunyai batas pandangan (titik hilang) atau vanishing point hanya satu saja. Dan titik hilangnya terletak pada garis horison (cakrawala), biasanya garis horisonnya tidak digambarkan karena akan menganggu dalam penggambaran. Perspektif 1 titik hilang biasanya digunakan untuk menyatakan pandangan seni ruang dalam (interior) dari suatu ruangan. Tetapi sebenarnya dapat juga untuk menyatakan pandangan dari luar suatu bangunan atau yang sering disebut dengan eksterior. 

 

Start typing and press Enter to search