-->

Cara Menggunakan Mistar Gambar Yang Baik dan Benar

Mistar gambar digunakan juga untuk menarik garis lurus dalam jarak yang panjang. Mistar gambar (teken haak) biasanya terbuat dari kayu atau mika. Tapi ada juga yang terbuat dari kayu dan mika.

Mistar gambar terdiri dari dua bagian yaitu bagian mistar yang panjang dan bagian kepala mistar membentuk sudut 90 o.

Gambar Mistar Gambar

Waktu menggunakan mistar gambar, bagian kepala dari mistar gambar harus dirapatkan pada sisi meja gambar secara dipegang dengan tangan kiri. Tetapi bagi yang kidal harus mencari alternatif lain yaitu mencari mistar gambar khusus.

Gambar Penggunaan Mistar 

Mistar gambar dipakai untuk membuat garis horizontal, dapat juga untuk membuat sudut 30o, 45o, 60o atau 90o dengan pertolongan segitiga. Setelah dipakai sebaiknya mistar digantungkan pada paku agar tidak menjadi bengkok.

Gambar Mistar Gambar dan Segitiga
 

Start typing and press Enter to search